Jakarta, CNBC Indonesia – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali mencatat kenaikan pekan ini. IHSG pun sempat menyenggol level 7.200.

Pada perdagangan akhir pekan, IHSG ditutup di 7.172,43. Melemah 0,2% dibandingkan hari sebelumnya.

Namun secara mingguan, IHSG masih membukukan kenaikan 0,61%. Dengan demikian, IHSG berhasil menguat lima pekan beruntun.




Saham ‘Anak Kemarin Sore’ Tercuan Pekan Ini, Kamu Pegang?Sumber: Refinitiv

Berikut daftar saham dengan kenaikan tertinggi sepanjang minggu ini:




idxSumber: BEI

Saham-saham pendatang baru seperti PT Hetzer Medical Indonesia Tbk (MEDS) dan PT Toba Surimi Industries Tbk (CRAB) masuk di urutan satu dan dua di daftar top gainers. Harga saham MEDS bahkan naik lebih dari dua kali lipat pada minggu ini.

MEDS bergerak pada sektor layanan kesehatan, khususnya di sub-sektor penyedia alat kesehatan (alkes). Harga penawaran MEDS adalah senilai Rp 125 per lembar saham dengan jumlah saham yang dicatatkan sebanyak 1,56 miliar lembar saham, sehingga kapitalisasi pasarnya adalah senilai Rp 195,31 miliar.

Sementara CRAB bergerak di sektor konsumer non-siklikal, khususnya di sub-sektor makanan-minuman. CRAB bergerak di industri perikanan, daging, dan ternak.

Harga penawaran CRAB adalah senilai Rp 150 per lembar saham dengan jumlah saham yang dicatatkan sebanyak 1,95 miliar lembar saham, sehingga kapitalisasi pasarnya adalah senilai Rp 292,5 miliar.

Berikut daftar saham dengan koreksi paling dalam pekan ini:




idxSumber: BEI

Saham PT Oscar Mitra Sukses Sejahtera Tbk (OLIV) memuncaki daftar top losers dengan koreksi lebih dari 30%. Belum diketahui terkait penyebab penurunan saham OLIV, sejauh ini perseroan belum melaporkan kinerja keuangan terbaru.

Emiten yang bergerak di bidang perdagangan furnitur ini sejatinya belum lama melakukan aksi korporasi berupa penawaran umum perdana saham (Initial Public Offering/IPO). 

OLIV resmi melantai di bursa saham domestik pada 17 Mei 2022 dengan melepas 400 juta saham di harga Rp 100 per lembar. Namun sayang, dalam kurun waktu dua bulan, harga saham OLIV tidak jauh bergerak di kisaran harga IPO.

Sebagai informasi, OLIV merupakan perusahaan yang bergerak di bidang perdagangan eceran furnitur untuk barang perlengkapan rumah tangga. 

TIM RISET CNBC INDONESIA 


Artikel Selanjutnya


IHSG Nyerah, Drop 1,34% karena Tekanan Jual Investor Asing

(aji/aji)


Artikel ini bersumber dari news.google.com.

Baca Artikel Menarik Lainnya dari Customer.co.id di Google News