customer.co.id – Gandum menjadi bahan baku beberapa makanan seperti mi, pizza, roti, dan lainnya. Namun, persediaan gandum saat ini menurun karena ada beberapa negara menyetop ekspor gandum.

Mengutip detikcom, berikut merupakan negara produsen gandum terbesar di dunia.

1. Tiongkok

Tiongkok merupakan negara penghasil gandum terbesar di dunia. Tiongkok menghasilkan lebih dari 2,4 miliar ton gandum dalam dua dekade terakhir atau menghasilkan sekitar 17% total produksi dari tahun 2000 hingga 2020.

Sebagian besar gandum yang dihasilkan oleh Tiongkok digunakan untuk kebutuhan dalam negeri. Tiongkok merupakan negara pengonsumsi gandum terbesar di dunia pada tahun 2020/2021.

2. India

India merupakan negara kedua penghasil gandum terbesar di dunia. Selama dua dekade terakhir, India menghasilkan 12,5% gandum dunia atau sekitar 1,8 miliar ton gandum.

Sama seperti Tiongkok, India menggunakan gandum untuk kebutuhan pangan dalam negeri karena tingginya permintaan makanan yang terbuat dari gandum di berbagai daerah di India.

3. Rusia

Rusia merupakan negara ketiga penghasil gandum terbesar di dunia serta negara pengekspor gandum terbesar di dunia.

Dalam dua dekade terakhir, Rusia menghasilkan 1,2 miliar ton gandum dan mengekspor gandum seharga lebih dari 7,3 miliar dolar Amerika.

4. Amerika Serikat

Amerika menghasilkan 1,2 miliar ton atau sekitar 8,4% gandum di dunia. Amerika merupakan negara pengekspor gandum terbesar setelah Rusia.

5. Prancis

Dalam dua dekade terakhir, Prancis menyediakan 5,4% kebutuhan gandum dunia atau menghasilkan 767 juta ton gandum.

6. Kanada

Kanada menghasilkan 571 juta ton gandum atau sekitar 4% gandum dunia selama tahun 2000 – 2020.

7. Jerman

Dalam dua dekade terakhir. Jerman menghasilkan 491 juta ton gandum.

8. Pakistan

Pakistan merupakan negara kedelapan penghasil gandum terbesar di dunia. Selama tahun 2000 hingga 2020, Pakistan menghasilkan 482 juta ton gandum.

9. Australia

Australia berkontribusi menghasilkan gandum sebanyak 456 juta ton gandum, menjadikannya negara kesembilan penghasil gandum terbesar di dunia

10. Ukraina

Ukraina menghasilkan gandum sebanyak 433 juta ton selama tahun 2000 hingga 2020. Selain itu, Ukraina juga termasuk pengekspor gandum terbesar ke-5 di dunia.

”Artikel ini bersumber sekaligus hak milik dari website cnbcindonesia.com. Situs https://customer.co.id adalah media online yang mengumpulkan informasi dari berbagai sumber terpercaya dan menyajikannya dalam satu portal berita online (website aggregator berita). Seluruh informasi yang ditampilkan adalah tanggung jawab penulis (sumber), situs https://customer.co.id tidak mengubah sedikitpun informasi dari sumber.”

Baca Artikel Menarik Lainnya dari Customer.co.id di Google News