customer.co.id – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menyatakan siap mendukung gelaran F1H2O. Apalagi event tersebut diselenggarakan di Danau Toba, Sumatera Utara. Direktur Jenderal Cipta Karya Kementerian PUPR Diana Kusumastuti menyatakan, dukungan yang diberikan adalah dalam bentuk pembangunan infrastruktur.

“PUPR melalui Direktorat Jenderal Cipta Karya akan memberikan dukungan infrakstruktur kegiatan F1H2O berupa infrastruktur yang telah kami identifikasi, sepertu jalan akases, wet paddock, dry paddock, dan akses menuju paddock,” katanya di Gedung Sarinah, Selasa (27/9/2022).

Namun, Diana mengungkapkan kendala dalam pembangunan infrastruktur. Salah satunya terkait dengan pembebasan lahan.

Menurutnya ada beberapa lahan terkait gelaran F1H2O yang belum selesai. Jika tidak segera diselesaikan maka hal tersebut bisa menghambat pengerjaan infrastruktur.

“Kami berharap kerja sama seluruh pihak yang terkait pekerjaan infrastruktur di lapangan. Misalnya terkait penyiapan lahan yang sampai saat ini masih belum clean and clear dari pemerintahan Kabupaten Toba,” ungkapnya.

Sebagai Informasi, gelaran F1H2O berlangsung di Danau Toba pada 24-26 Februari 2023. Event ini diharapkan bisa menghadirkan 20 ribu pengunjung yang.

Menurut Direktur Utama In Journey Donny Oskaria, pihaknya masih berupaya untuk mengenalkan event ini dan mensosialisasikannya.

“Memang untuk jumlah tidak sebesar Mandalika karena ini yang pertama kali. Tapi target pengunjung 20 ribu ke Danau Toba yang dampaknya juga terasa ke ekonomi lokal juga,” tutur Donny.

”Artikel ini bersumber sekaligus hak milik dari website detik.com. Situs https://customer.co.id adalah media online yang mengumpulkan informasi dari berbagai sumber terpercaya dan menyajikannya dalam satu portal berita online (website aggregator berita). Seluruh informasi yang ditampilkan adalah tanggung jawab penulis (sumber), situs https://customer.co.id tidak mengubah sedikitpun informasi dari sumber.”

Baca Artikel Menarik Lainnya dari Customer.co.id di Google News