customer.co.id – Gosip soal drama keluarga Kerajaan Inggris menjadi hiburan yang mengasyikkan bagi sebagian orang.

Tak ada habisnya jika membahas soal konflik yang terjadi antara para bangsawan sekaligus berbagai kabar miring yang beredar tentang perilaku mereka.

Daripada sekedar bergosip, mungkin kita bisa mengalihkan perhatian dan waktu dengan menikmati berbagai tontonan yang terinspirasi dari kehidupan keluarga Kerajaan Inggris .


Ratu Elizabeth dan kerabatnya sudah menjadi objek puluhan film dan acara televisi dalam berbagai genre.

Beberapa di antaranya bahkan sukses memenangkan Oscar maupun Emmy Awards sehingga kualitasnya tentu bisa dipertanggungjawabkan.

Simak rekomendasinya berikut ini:

The Crown

Serial Netflix mengawali kisahnya dari pernikahan Ratu Elizabeth dan Pangeran Philip hingga sejumlah krisis Kerajaan Inggris termasuk hubungan Pangeran Charles dan Putri Diana.

Para pemerannya diganti secara berkala sesuai dengan kebutuhan usia karakter dalam cerita yang ditampilkan.

The Crown dipuji sebagai salah satu serial TV soal keluarga kerajaan terbaik karena detailnya pada cerita, kostum maupun setting tempat yang megah.

Salah satu serial termahal di industri televisi ini juga telah memenangkan banyak penghargaan termasuk 21 nominasi Emmy Awards.

Pangeran Harry mengaku menyukainya karena dilabeli sebagai fiksi meskipun Pangeran William dikabarkan tberang dengan penggambaran keluarganya di serial tersebut.

The Queen

Film tahun 2016 ini dibintangi Helen Mirren sebagai Ratu Elizabeth saat menghadapi hari-hari setelah kematian Putri Diana.

Konfliknya soal bagaimana ia menghadapi tragedi yang menimpa keluarga kerajaan sekaligus tingginya tekanan publik.

Helen Mirren berhasil memenangkan Academy Award, Golden Globe dan BAFTA atas aktingnya di film yang rilis di Festival Film Venesia ini.

Aktris ini juga mendapatkan undangan dari Ratu Elizabeth untuk makan malam di Istana Buckingham.

Skenario film ini dikerjakan oleh Peter Morgan, yang juga penulis The Crown.

Spencer

Dibintangi Kristen Stewart, film ini juga layak direkomendasikan karena menuai pujian banyak kritikus.

Menampilkan sosok Putri Diana yang berbeda ketika berjuang menghadapi masalah kesehatan mental saat pernikahannya diuji dan sulit menyesuaikan diri dengan kerajaan.

Spencer berpusat pada liburan Natal keluarga Kerajaan Inggris di Sandringham di Norfolk yang akhirnya berujung pada perceraian pasangan legendaris ini.

A Royal Night Out

A Royal Night Out adalah drama komedi yang menggambarkan pengalaman Ratu Elizabeth dan Putri Margaret menyelinap keluar dari istana kerajaan dan menghabiskan malam penyamaran di jalan-jalan London.

Masih bersatus sebagai pewaris di tahun 1945 itu, ia menikmati perayaan kemenangan Perang Dunia II bersama rakyatnya.

Cerita film ini dibuat berdasarkan pengakuan Ratu Elizabeth dalam wawancara BBC.

“Saya ingat barisan orang-orang tak dikenal yang bergandengan tangan dan berjalan di Whitehall, kami semua terbawa arus kebahagiaan dan kelegaan,” kenangnya.

The King’s Speech

Film ini berkisah tentang Raja George VI, ayah Ratu Elizabeth, yang mendadak naik takhta dan memiliki masalah bicara.

Ia kemudian berlatih dengan terapis bicara Australia, Lionel Logue yang dikenal karena cara-caranya yang aneh namun efektif.

Film ini sukses besar di box office dan juga mendapat pujian luas dari para kritikus sekaligus meraih Oscar untuk film dan aktor terbaik.

The King’s Speech juga memberikan penyegaran karena menggambarkan hubungan Raja George dan Elizbeth, istrinya yang kemudian dikenal sebagai Queen Mother.

Edward & Mrs. Simpson

Salah satu skandal terbesar Kerajaan Inggris, Raja Edward VIII dan Wallis Simpson menjadi inspirasi serial rilisan tahun 1978 ini.

Kisahnya soal masa-masa penuh gejolak ketika paman Ratu Elizabeth itu memutuskan turun tahta pada tahun 1936 agar bisa menikahi kekasihnya yang seorang janda dua kali asal Amerika Serikat.

Serial tujuh episode ini memenangkan beberapa penghargaan BAFTA TV termasuk Serial/Serial Drama Terbaik.

Setelah dirilis di AS pada tahun 1980, tayangan ini juga memenangkan Primetime Emmy Award untuk Outstanding Limited Series.

The Naked Gun: From the Files of Police Squad!

Film dengan genre kriminal komedi ini menampilkan parodi anggota keluarga Kerajaan Inggris.

Dibuat oleh sineas Amerika Serikat, rilisan tahun 1988 ini bercerita soal deteksi polisi kikuh yang harus menggagalkan konspirasi besar yang melibatkan plot untuk membunuh Ratu Elizabeth II.

”Artikel ini bersumber sekaligus hak milik dari website kompas.com. Situs https://customer.co.id adalah media online yang mengumpulkan informasi dari berbagai sumber terpercaya dan menyajikannya dalam satu portal berita online (website aggregator berita). Seluruh informasi yang ditampilkan adalah tanggung jawab penulis (sumber), situs https://customer.co.id tidak mengubah sedikitpun informasi dari sumber.”

Baca Artikel Menarik Lainnya dari Customer.co.id di Google News