customer.co.id – Davika Hoorne merupakan salah satu artis dari berbagai belahan dunia yang tampil di Paris Fashion Week 2022. Artis asal Thailand tersebut berada di catwalk yang sama dengan Ariel Tatum.

Bagi penyuka dunia hiburan Thailand, sosok Davika Hoorne tentu sudah tak asing lagi. Davika Hoorne pernah menjadi lawan main Mario Maurer di film “Pee Mak” (2013) yang begitu populer di Indonesia.

Kenalan dengan Davika Hoorne yuk! Simak profil Davika Hoorne berikut ini.

1. Biodata Davika Hoorne

Davika Hoorne merupakan model dan aktris kelahiran Bangkok, 16 Mei 1992. Ia juga dikenal dengan nama Mai Davika. Mai merupakan panggilan dari ibunya setelah Davika menyanyikan lagu dari penyanyi Mai Charoenpura.

Paras blasteran Davika Hoorne berasal dari ibu asal Thailand dan ayah berdarah Belgia. Namun kedua orangtua Davika kini sudah bercerai. Cewek dengan tinggi 175 sentimeter tersebut pernah mengenyam pendidikan di Universitas Rangsit jurusan Seni Komunikasi.

2. Perjalanan Karier Davika Hoorne

Davika Hoorne memulai kariernya sejak berusia 18 tahun. Karakter Tien dalam drama “Ngao Kammathep” (2011) merupakan awal karier Davika Hoorne sebagai aktris. Akting Davika Hoorne sudah diakui sejak debut dengan masuk nominasi untuk kategori Female Rising Star di 4th Siam Dara Star Awards 2011 meski tak menjadi pemenangnya.

Film “Pee Mak” menjadi awal mula karier Davika Hoorne semakin menanjak naik. Sembilan nominasi di berbagai penghargaan diberikan kepada Davika Hoorne berkat karakternya sebagai istri Pee Mak yang diperankan Mario Maurer.

Tiga penghargaan Aktris Film Terbaik, yakni dari 6th Siam Dara Star Awards, 3rd Daradaily the Great Awards, dan 23rd Thailand National Film Association Awards, pun berhasil dimenangkan Davika Hoorne berkat perannya di film “Pee Mak”.

Yang terbaru, Davika Hoorne beradu akting dengan Bright Vachirawit dalam drama “Astrophile” (2022). Selain sebagai aktris, Davika Hoorne juga telah menjadi bintang iklan puluhan brand, menjadi penyanyi untuk OST drama maupun filmnya, hingga membuka kanal YouTube pribadi bernama Davikah Channel pada 2021.

3. Hubungan Asmara Davika Hoorne

Davika Hoorne sempat dikabarkan berpacaran dengan Mario Maurer. Namun Davika membantah lantaran dituding sebagai orang ketiga di balik kandasnya hubungan Mario Maurer dan Gubgib.

Sejak 2018, Davika Hoorne berpacaran dengan aktor Thailand, Ter Chantavit yang dikenal di Indonesia atas perannya di film “ATM Errak Error” (2012). Pada November mendatang, Davika dan Chantavit akan merayakan hari jadian yang ke-4.

Itu dia sekilas profil Davika Hoorne yang masih eksis di dunia akting, baik drama maupun film Thailand. Siapa nih yang ngefans Mai Davika?

Baca Artikel Menarik Lainnya dari Customer.co.id di Google News