customer.co.id – Ratu Elizabeth II akan dimakamkan secara kenegaraan pada pekan depan. Upacara pemakaman Ratu Elizabeth akan berpusat di Westminster Abbey, London.

Dilansir dari Reuters, Minggu (11/9/2022), pejabat kerajaan mengatakan pada Sabtu (10/9), saat penobatan Raja Charles III, bahwa pemakaman kerajaan untuk Ratu Elizabeth akan diadakan pada Senin (19/9).

Sebelumnya, peti mati dari kayu oak untuk Elizabeth, disemayamkan di ballroom Kastil Balmoral, rumah musim panasnya di Skotlandia di mana dia meninggal dengan tenang pada hari Kamis (7/9). Jenazah Elizabeth kemudian akan dibawa menuju London.

Pada Minggu (11/9), mobil jenazah Ratu Elizabeth akan melewati desa-desa dataran tinggi terpencil ke ibu kota Skotlandia, Edinburgh. Perjalanan itu berlangsung selama enam jam, dan memungkinkan orang-orang untuk melakukan penghormatan sepanjang jalan.

Peti mati kemudian akan diterbangkan ke London pada hari Selasa (13/9). Peti mati akan tetap berada di Istana Buckingham sebelum dibawa ke Westminster Hall untuk disemayamkan selama lima hari di mana warga bisa memberikan penghormatannya.

Pada pagi hari 19 September, yang merupakan Hari Libur Bank di Inggris, jenazah Ratu Elizabeth akan dibawa dalam prosesi ke Westminster Abbey untuk upacara pemakaman kenegaraan. Nantinya, upacara yang digelar pada pukul 11.00 waktu setempat tersebut akan dihadiri keluarga kerajaan hingga kepala negara dari seluruh dunia.

Setelah upacara pemakaman di Westminster Abbey, jenazah Ratu Elizabeth akan dibawa dari Westminster Abbey ke Wellington Arch, kemudian menuju ke Istana Windsor. Jenazah Ratu Elizabeth kemudian akan dimakamkan di Kapel St George, Istana Windsor. Di kapel tersebut juga terbaring suami Ratu Elizabeth, Pangeran Philip, dan sang ayah, Raja George VI.

Wafatnya ratu berusia 96 tahun itu telah memicu air mata, kesedihan, dan penghormatan yang hangat, tidak hanya dari keluarga dekat Ratu Elizabeth sendiri dan banyak warga Inggris, tetapi juga dari seluruh dunia – yang mencerminkan kehadirannya di panggung dunia selama 70 tahun.

“Kami semua mengira dia tak terkalahkan,” kata cucunya Pangeran William, sekarang pewaris takhta.

“Ini benar-benar nyata,” katanya.

”Artikel ini bersumber sekaligus hak milik dari website detik.com. Situs https://customer.co.id adalah media online yang mengumpulkan informasi dari berbagai sumber terpercaya dan menyajikannya dalam satu portal berita online (website aggregator berita). Seluruh informasi yang ditampilkan adalah tanggung jawab penulis (sumber), situs https://customer.co.id tidak mengubah sedikitpun informasi dari sumber.”

Baca Artikel Menarik Lainnya dari Customer.co.id di Google News