JAKARTA, KOMPAS.com – Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan resmi menikahkan putrinya, Mutiara Annisa Baswedan dengan Ali Saleh Alhuraiby.

Akad nikah putri sulung Anies Baswedan dengan Ali Saleh Alhuraiby berlangsung di Putri Duyung Resort, Ancol, Jumat (29/7/2022) hari ini.

Menantu Anies Ali Saleh Alhuraiby diketahui berprofesi sebagai dokter yang merupakan lulusan Universitas Indonesia (UI).

Ali Saleh Alhuraiby lahir di Jakarta pada 17 September 1997.

Ali bersekolah di SDS Muhammadiyah 06, SMPN 73 Jakarta, dan SMAN 54 Jakarta.

Ia pun kuliah di Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (UI) pada 2016 dan lulus pada Desember 2019.

Baca juga: Gubernur DKI Anies Baswedan Nikahkan Putri Sulungnya Mutiara Annisa dengan Ali Saleh Alhuraiby

Mengutip tulisannya di blog FK UI angkatan 2016, Ali adalah anak ke-3 dari empat bersaudara.

Kedua kakaknya merupakan dokter lulusan Fakultas Kedokteran UI.

Hal inilah yang menjadi motivasi Ali untuk ikut mendaftar di jurusan yang sama dengan kedua kakaknya.

Selain itu, ia ingin menjadi dokter agar bisa berkontribusi di masyarakat dan mengabdi untuk negara.

Dalam blog tersebut, Ali juga menulis kegagalannya masuk Fakultas Kedokteran UI untuk kali pertama.

Hal ini disebabkan karena hobinya bermain game online selama dua tahun pada masa SMA sehingga melupakan pelajaran dan berorganisasi.

“Kebiasaan bermain game ini membuat saya tidak mengerti segala materi yang diajarkan di sekolah dan membuat saya gagal masuk universitas,” tulis Ali dalam blog tersebut.

Baca juga: Saat Anies Baswedan Nikahkan Anaknya Menggunakan Bahasa Arab…

Akhirnya, Ali memutuskan untuk tidak kuliah dan mencoba kesempatan masuk UI pada tahun selanjutnya.

Selama masa gap year itu, Ali mengaku belajar dari awal, termasuk akar pelajaran kelas 10 SMA.

Ia mencicil sedikit demi sedikit pelajaran dan menahan untuk tidak bermain game lagi.

“Yang saya lakukan hanyalah tidur, belajar, berdoa, dan makan, dan minum.”

“Ketika diajak untuk ngumpul bareng teman dan pergi bersama keluarga pun saya rela tidak ikut demi menyicil pelajaran,” tulisnya.

Baca juga: Filosofi Baju Adat Yogyakarta yang Digunakan Anak dan Menantu Anies Baswedan Saat Akad Nikah…

Alhasil, ketika Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dan Seleksi Masuk UI (SIMAK UI) digelar, ia berhasil mengerjakan soal-soal dalam ujian tersebut.

Saat pengumuman SBMPTN, betapa sedihnya Ali yang mengetahui tidak lolos untuk kedua kali.

Keesokan harinya, Ali berniat ke toko buku dan membeli buku untuk mempersiapkan diri kembali pada SBMPTN tahun depan.

Namun, orang tuanya menyuruh Ali bersabar menanti pengumuman SIMAK UI,

Tak disangka, Ali lulus melalui jalur ini.

“Saya teriak karena Alhamdulillah saya dinyatakan lolos sebagai mahasiswa baru FKUI tahun 2016, bahkan iPad pun saya banting waktu itu karena kagetnya,” tulisnya.

Baca juga: Kisah Cinta Mutiara-Ali yang Mengulang Kisah Anies-Fery, Sama-sama Bertemu di Kampus

Di Kampus UI itu lah Ali kemudian bertemu dengan Mutiara Annisa Baswedan hingga akhirnya keduanya resmi menikah pada hari ini.

Kisah cinta keduanya itu mengulang kisah cinta Anies Baswedan dan istrinya Fery Haryati, yang juga dipertemukan di lingkungan kampus.

“Kisah Tia (Mutiara Annisa Baswedan) dan Ali Saleh Alhuraiby ini sama dengan kisah Bapak Anies Baswedan dan Ibu Fery Farhati (istri Anies), yaitu sama-sama dipertemukan di kampus.” kata adik kandung Anies Baswedan, Abdillah Rasyid Baswedan, seusai prosesi akad nikah.

Adapun Anies dan Fery dipertemukan di Universitas Gadjah Mada (UGM). Anies kuliah di Fakultas Ekonomi, sedangkan Fery kuliah di Fakultas Psikologi.

Sebagian artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul “PROFIL Ali Saleh Alhuraiby, Menantu Anies Baswedan, Dokter Lulusan UI”

Dapatkan update berita unggulan dan berita terkini setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Artikel ini bersumber dari megapolitan.kompas.com.

Baca Artikel Menarik Lainnya dari Customer.co.id di Google News