LENGKONG, AYOBANDUNG – Kafiatur Rizky jadi perbincangan hangat di sosial media Indonesia, pasalnya pemain muda ini jadi pahlawan Timnas Indonesia U-16 menjuarai Piala AFF U16 untuk edisi tahun ini.

Kafiatur Rizky jadi penentu kemenangan skuad berjuluk Garuda Asia ini usai menciptakan gol semata wayang di babak pertama demi menundukan Vietnam di babak final Piala AFF U 16 2022.

Bagi Timnas Indonesia U16, hasil ini menjadi gelar kedua yang diraih usai sebelumnya pernah menjuarai Piala AFF U16 pada edisi 2018.

Baca Juga: Indonesia Juara Piala AFF U16 2022 Usai Lawan Vietnam, Ini Profil Kafiatur Rizky Sang Pencetak Gol

Hasil yang didapatkan skuad asuhan Bima Sakti ini sekaligus jadi kado terindah bagi seluruh rakyat Indonesia.

Pasalnya, Indonesia sebentar lagi akan merayakan hari kemerdekaannya pada tanggal 17 Agustus mendatang dibarengi prestasi cemerlang yang diraih skuad Garuda Asia.

Melihat performa Kafiatur yang superior bersama Timnas Indonesia U16, membuat warganet banyak mencari tahu siapa sosok pemain muda berbakat ini.

Menarik untuk diulas tentunya mengenai profil sang pahlawan muda Timnas Indonesia U16 ini yang sangat berjasa bagi Tanah Air.

Baca Juga: Profil Muhammad Kafiatur Rizky Pencetak Gol Tunggal Kemenangan Timnas Indonesia di Final AFF U16 2022

Dilansir Ayobandung dari laman Tansfemarkt, pemilik nama Muhammad Kafiatur Rizky ini merupakan pemain gelandang serang kelahiran Tangerang Selatan, 17 Juli 2006.

Artikel ini bersumber dari www.ayobandung.com.

Baca Artikel Menarik Lainnya dari Customer.co.id di Google News