JAKARTA, iNews.id – Cara merekam layar iPhone ternyata sangat mudah. Sama seperti smartphone lainnya, iPhone juga memiliki fitur yang bisa dimanfaatkan oleh pengguna untuk merekam layar.

Perekaman tersebut juga memiliki suara sehingga akan tampak seperti gambar bergerak atau sebuah video.

Adapun langkah-langkah merekam layar iPhone dengan sistem operasi iOS 14 atau versi terbaru yang dikutip iNews.id dari situs Support Apple (18/7/2022) adalah sebagai berikut.

-Masuk ke menu Pengaturan.
-Pilih opsi Pusat Kontrol.
-Klik ikon ikon (+) di samping fitur Perekam Layar.
-Buka Pusat Kontrol pada perangkat Apple milikmu lainnya.
-Buka layar yang hendak direkam.
-Klik dan tahan ikon Rekam yang berwarna abu-abu lalu -klik gambar mikrofon.
-Klik Mulai Rekam.
-Tunggu selama 3 detik dan IPhone akan merekam layar dengan disertai suara.
-Jika sudah selesai, hentikan perekaman layar dengan buka opsi Pusat Kontrol.
-Klik tombol rekam yang berwarna merah atau bisa juga klik bar status yang berwarna merah di atas layar.

Jika tak ingin bertele-tele, kamu sebenarnya juga bisa melakukan perekaman layar dengan sebuah pintasan melalui cara berikut ini.

-Masuk ke menu Pengaturan.
-Pilih opsi Pusat Kontrol.
-Pilih opsi Sesuaikan Kontrol.
-Klik tanda plus (+) di sebelah fitur Perekam Layar untuk menambahkannya sebagai pintasan.
-Masuk ke layar yang hendak direkam.
-Geser layar dari atas ke bawah.
-Klik ikon Rekam Layar.
-iPhone akan merekam layar.
-Hentikan perekaman layar dengan cara klik tombol rekam yang berwarna merah.

Editor : Komaruddin Bagja

Bagikan Artikel:








Artikel ini bersumber dari www.inews.id.

Baca Artikel Menarik Lainnya dari Customer.co.id di Google News