customer.co.id – Lembaga riset pasar Canalys merilis laporan terbarunya terkait pengiriman (shipment) ponsel pintar (smartphone) di pasar Asia Tenggara pada kuartal-II 2022.

Dalam laporan itu, disebutkan bahwa total pengiriman ponsel di wilayah tersebut mencapai 24,5 juta unit di kuartal-II 2022, turun 11 persen dari periode yang sama tahun lalu.

Dari angka 24,5 juta unit ini, Indonesia merupakan negara yang menyumbang pengiriman smartphone terbanyak dengan angka pengiriman sekitar 9 juta unit di kuartal-II 2022.

Menurut Canalys, kontribusi tersebut dipicu oleh momen Ramadan dan Idul Fitri, di mana konsumen biasanya menghabiskan tunjangan hari raya (THR) mereka untuk membeli smartphone baru.

Canalys melanjutkan bahwa Samsung menjadi vendor smartphone teratas di Indonesia yang memiliki pangsa pasar terbesar pada kuartal-II 2022.

Dalam periode tersebut, perusahaan asal Korea Selatan itu tercatat memiliki pangsa pasar 20 persen atau telah mengirimkan ponselnya di Indonesia sekitar sebanyak 1,8 juta unit (20 persen dari 9 juta unit).

Kemudian ada Vivo dan Oppo yang mengisi tiga besar vendor smartphone di Indonesia di kuartal-II 2022, dengan pangsa pasar masing-masing 19 persen (1,7 juta unit) dan 18 persen (1,6 juta unit).

Menariknya, ada satu perusahaan yang untuk pertama kalinya menampakkan diri di daftar lima besar vendor smartphone teratas di Indonesia versi Canalys.

Vendor itu adalah Transsion, induk perusahaan dari sejumlah vendor smartphone asal China Infinix, Tecno, dan Itel, yang disebut belakangan gencar merilis produk terbarunya di Tanah Air dengan harga dan spesifikasi yang menggoda.

Induk perusahaan smartphone asal China tersebut kini berada di posisi kelima dan memiliki pangsa pasar 13 persen (1,1 juta unit).

Selengkapnya, berikut daftar vendor smartphone terbesar di Indonesia pada kuartal-II 2022 versi Canalys, lengkap dengan besaran pangsa pasarnya, sebagaimana keterangan resmi yang diterima KompasTekno, Selasa (16/8/2022).

    Samsung – 20 persen (1,8 juta unit)

    Vivo – 19 persen (1,7 juta unit)

    Oppo – 18 persen (1,6 juta unit)

    Xiaomi – 16 persen (1,4 juta unit)

    Transsion – 13 persen (1,1 juta unit)

Baca Artikel Menarik Lainnya dari Customer.co.id di Google News