Langkah Nadia membuat tutorial hijab segi empat. (Foto: Instagram @nadiamhdrdzn)

JATIMTIMES – Meski menggunakan hijab, para hijaber tentu tetap ingin terlihat stylish. Terkadang supaya terlihat stylish, mereka menggunakan kacamata meski hanya disematkan di atas kepala.

Baru-baru ini selebgram Nadia lewat @nadiamhdrdzn membagikan tutorial cara menggunakan hijab segi empat berbahan satin bagi pengguna kacamata. Tutorial ini bisa menginspirasi kalian juga supaya bisa mendapatkan beragam model hijab.

Biasanya para hijaber memilih hijab berbahan satin lantaran memberikan kesan mewah. Kemudian hijab satin bisa digunakan untuk tampil stylish.

Menurut Nadia, langkah awal hijab satin segi empat dilipat menjadi segitiga terlebih dahulu. Kemudian diletakkan di atas kepala dengan kedua sisi sama panjang. Namun jangan langsung menyematkan jarum pentul pada bagian bawah dagu karena harus menarik kedua sisi kerudung ke belakang kepala untuk kemudian disematkan peniti atau jarum.

Langkah selanjutnya, mulai buat lipatan tepat di atas kepala. Kemudian rapikan kedua sisi kerudung membentuk wajah.

Jangan lupa untuk menyematkan jarum pentul di kedua sisi kerudung yang berada di luar telinga. Selanjutnya, ambil salah satu sisi kerudung dan tarik secara perlahan untuk dililitkan melewati atas kepala. Langkah terakhir, sematkan jarum pentul di atas kepala.

Dapatkan update berita unggulan dan berita terkini setiap hari dari JatimTIMES.com. Mari bergabung di Grup Telegram , caranya klik link Telegram JatimTIMES, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Artikel ini bersumber dari www.malangtimes.com.

Baca Artikel Menarik Lainnya dari Customer.co.id di Google News