customer.co.id – Pecanting Batik dari Rumah Batik Palbatu, Tebet, Jakarta Selatan, Erina mengatakan pihaknya diajak bekerjasama untuk memberikan edukasi batik kepada pengunjung mal selama tanggal 1 hingga 5 Oktober dan 7 hingga 9 Oktober 2022.

“Jadi siapa saja bebas di sini bisa belajar mencanting, atau mengukir motif batik menggunakan malam yang terdiri dari lilin, getah damar dan rempah-rempah seperti gula jawa,” ujar Erina kepada Suara.com.

Dalam proses edukasi ini, pengunjung akan dibekali kain berukuran 25×25 centimeter, untuk membatik yang sudah terukir motif batik menggunakan pensil, sehingga pengunjung hanya perlu mengikuti motif yang sudah ada.

“Biasanya kalau sudah jadi, kain ini bisa digunakan untuk saputangan, walaupun belum membentuk batik sempurna,” papar Erina.

Namun, setelah mengukir lilin malam menggunakan canting, proses pembuatan batik tulis masih cukup panjang, yaitu perlu diwarnai menggunakan pewarna tekstil atau pewarna alami, yang proses mewarnai menggunakan cotton bud.

Selanjutnya barulah warna dikunci agar tidak luntur menggunakan waterglass, lalu dijemur hingga kering.

Berikutnya untuk menghilangkan malam bisa direbus menggunakan air, dengan tambahan sedikit kanji hingga lilin malam luntur dan hilang.

Terakhir kain batik bisa dibilas menggunakan air bisa, untuk menghilangkan sisa-sisa kanji dari hasil rebusan.

“Acara ini sebagai sarana masyarakat untuk mendapatkan informasi seputar batik dan kerajinan, yang dapat memberikan pengalaman menarik bagi pengunjung,” ujar Direktur PT Metropolitan Land tbk, Santoso saat konferensi pers di Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (10/9/2022).

Tidak hanya edukasi masyarakat tentang batik, Santoso juga berharap acara ini bisa semakin membuat pelaku industri batik mengembangkan ide dan kreativitasnya, yang akhirnya produk batik semakin eksklusif dan bernilai jual tinggi.

Selain memamerkan dan menjual produk batik dan inovasinya di atrium utama mal, ada juga peragaan busana atau fashion show pakaian batik karya desainer ternama Indonesia, seperti Poppy Dharsono.

Ada juga Defrico Audy, Sonny Muchlison, Dana Duriatna, Yoyok Prasetyo, Jeny Tjahyawati, dan Nina Nugroho.

Acara yang digelar berupa talkshow seputar batik, lomba fashion show anak-anak, beauty class, pameran, fotografi hingga donor darah.

“Kami berharap masyarakat dapat mampu mengenal batik lebih luas lagi dan mampu mengembangkan para pelaku usaha batik khususnya UMKM,” tutup Santoso.

”Artikel ini bersumber sekaligus hak milik dari website suara.com. Situs https://customer.co.id adalah media online yang mengumpulkan informasi dari berbagai sumber terpercaya dan menyajikannya dalam satu portal berita online (website aggregator berita). Seluruh informasi yang ditampilkan adalah tanggung jawab penulis (sumber), situs https://customer.co.id tidak mengubah sedikitpun informasi dari sumber.”

Baca Artikel Menarik Lainnya dari Customer.co.id di Google News