customer.co.id – Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Arsjad Rasjid mengungkapkan bahwa pengusaha akan terdampak dari perlambatan ekonomi dunia.

Seperti diketahui, saat ini, dunia dihadapi dengan gejolak ekonomi global yang utamanya dipicu perang Ukraina dan Rusia.

Kondisi ini, kata Arsjad, menyebabkan inflasi dan krisis rantai pasok, krisis pangan dan energi. Alhasil, ekonomi dunia diperkirakan akan turun menjadi 2,9% dari 5,7% pada tahun ini.

“Dan ini berpotensi menurunkan permintaan dan omzet perusahaan. Tantangan ini sangat berdampak pada kelangsungan dunia usaha terutama pada UMKM yang masih relatif rentan terhadap gejolak ekonomi,” papar Arsjad, dalam peluncuran Gerakan Kemitraan Inklusif untuk UMKM Naik Kelas, Senin (30/10/2022).

Oleh karena itu, dia berharap pengusaha dan perusahaan besar bersedia untuk mengandeng UMKM sebagai mitranya.

Menurut Arsjad, Kadin telah membina kemitraan inklusif dengan sejumlah UMKM. Namun, hal tersebut perlu ditingkatkan. Oleh karena itu, Kadin melakukan peningkatan atau scale up dengan membentuk Wiki Wirausaha.

Wiki Wirausaha adalah platform digital yang menghubungkan UMKM ke perusahaan besar sesuai kebutuhannya a.l. pengembangan teknologi, pembiayaan dan akses ekspor.

”Artikel ini bersumber sekaligus hak milik dari website cnbcindonesia.com. Situs https://customer.co.id adalah media online yang mengumpulkan informasi dari berbagai sumber terpercaya dan menyajikannya dalam satu portal berita online (website aggregator berita). Seluruh informasi yang ditampilkan adalah tanggung jawab penulis (sumber), situs https://customer.co.id tidak mengubah sedikitpun informasi dari sumber.”

Baca Artikel Menarik Lainnya dari Customer.co.id di Google News